Search This Blog

Thursday, March 14, 2019

PERTEMUAN - 1 : Macam - Macam Jaringan Komputer



1. PAN ( PERSONAL AREA NETWORK)
Personal Area Network (PAN) merupakan jaringan komputer yang digunakan untuk komunikasi antara komputer perangkat (termasuk telepon dan asisten pribadi digital) dekat dari satu orang. Perangkat mungkin atau tidak milik orang tersebut

Jangkauan dari PAN  biasanya beberapa meter. PAN dapat digunakan untuk komunikasi antara perangkat pribadi (intrapersonal komunikasi), atau untuk menghubungkan ke tingkat yang lebih tinggi dan jaringan Internet (an uplink).
Kegunaan Jaringan PAN yaitu Menghubungkan perangkat-perangkat komputer atau perangkat elektronik lain Sebagai media komunikasi antara perangkat sendiri (komunikasi personal).
Media transmisi jaringan PAN ini bisa menggunakan kabel atau nirkabel atau bisa disebut dengan WPAN (wireless personal area network) yaitu jaringan area pribadi untuk jaringan yang terpusat di sekitar perangkat interconnecting perorangan dari kerja di mana sambungan nirkabel.
2. LAN (LOCAL AREA NETWORK)
Local Area Network (LAN) merupakan sebuah jaringan komputer dengan skala kecil seperti gedung perkantoran, sekolah atau rumah.
LAN umumnya digunakan untuk berbagi resource dalam suatu gedung. LAN dapat berdiri sendiri, tanpa terhubung oleh jaringan luar atau internet. Namun jika suatu LAN bertemu dengan LAN lainnnya maka akan terbentuk menjadi jaringan MAN (Metropolitan Area Network).
Untuk membangun sebuah LAN dapat menggunakan metode wired (kabel), wireless (tanpa kabel) atau bisa keduannya. Untuk LAN jenis wired dibangun menggunakan Ethernet dan untuk membangun LAN jenis wireless menggunakan sinyal Wi-Fi.
3. MAN (METROPOLITAN AREA NETWORK)
Jaringan MAN (Metropolitan Area Network) adalah jenis jaringan komputer yang jangkauannya lebih luas dan lebih canggih dibandingkan dengan jaringan LAN. Jaringan ini digunakan untuk menghubungkan jaringan komputer yang ada dari satu kota ke kota yang lainnya. Jangkauan untuk jaringan MAN sendiri berkisar hingga 10-50 km. Terdapat 2 jenis koneksi yang biasanya digunakan, pertama yaitu koneksi yang menggunakan cara wireless dan yang kedua adalah koneksi yang menggunakan kabel fiber optik.

KELEBIHAN JARINGAN MAN
  • Server yang berada di kantor pusat dapat berfungsi sebagai pusat data dari semua kantor cabang yang ada.
  • Transaksi yang dilakukan real-time (data yang ada di server pusat akan di update saat itu juga)
  • Cakupan wilayah dari jaringannya lebih luas dibandingkan dengan sistem jaringan komputer lainnya (PAN & LAN), sehingga berkomunikasi dapat menjadi lebih efisien dan tentu saja mempermudah bisnis yang dilakukan.
  • Komunikasi yang dilakukan antara satu kantor dengan lainnya dapat menggunakan chatting, email dan lainnya.
  • Adanya Video Conference (ViCon)
  • Keamanan dari jaringan komputer MAN lebih baik dibandingkan lainnya.
KEKURANGAN JARINGAN MAN
  • Biaya operasional dari jaringan MAN lebih mahal dibandingkan jaringan lainnya.
  • Instalasi dari infrastruktur jaringan tidak mudah.
  • Jika terjadi trouble pada jaringan semisal network trouble shoot akan rumit untuk mengatasinya. Sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memperbaikinya.
  • Dapat menjadi target dari para cracker yang mana digunakan untuk keuntungan pribadi.
4. WAN (WIDE AREA NETWORK)
Wide Area Network (WAN) adalah sebuah jaringan yang memiliki jarak yang sangat luas, radiusnya dapat mencakup sebuah negara bahkan benua.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa Wide Area Network (WAN) merupakan sebuah jenis jaringan komputer yang mencangkup negara dan benua, atau suatu gabungan dari jaringan LAN (Local Area Network) dan MAN (Metropolitan Area Network).
KELEBIHAN WAN
  • Berbagi informasi/file melalui area yang sangat luas.
  • Semua orang yang ada di jaringan ini dapat menggunakan data yang sama.
  • Mempunyai sistem jaringan yang besar/luas sehingga mampu menjangkau Negara, benua, bahkan seluruh dunia.
  • Jika terkoneksi dengan jaringan internet transfer file pada tempat yang jaraknya jauh bisa di lakukan secara cepat.
  • Dapat berbagi resources dengan koneksi workstations.


KEKURANGAN WAN
  • Biaya operasional yang mahal.
  • Dalam hal settingan/pengaturan jaringan WAN lebih sulit dan rumit, selain itu alat-alat yang diperlukan juga sangat mahal.
  • Memerlukan Firewall yang baik untuk membatasi pengguna luar yang masuk dan dapat mengganggu jaringan ini.
  • Rentan terhadap hacker atau ancaman dari luar lainnya.
Referensi :
dosenkomputer.com/pengertian-jaringan-pan-personal-area-network/
- www.nesabamedia.com/pengertian-jaringan-lan/
- www.sumberpengertian.co/pengertian-wide-area-network-wan-lengkap
- https://mahrusalii.wordpress.com/materi/diagnosis-permasalahan-perangkat-wan/pengertian-wide-area-network-wan/

No comments:

Post a Comment